Rabu, Desember 3

Ditemukan Bilangan Prima 13 Juta Digit

Los Angeles - Sekelompok pakar matematika dari Universitas Los Angeles California (UCLA) berhasil menemukan bilangan prima terbaru. Bilangan itu terdiri dari 13 juta digit. Keberhasilan itu memberi mereka peluang mendapatkan hadiah 100.000 dolar AS (Rp 938 juta) yang disediakan Electronic Frontier Foundation. Namun hadiah itu baru akan diberikan setelah angka temuan baru itu diumumkan secara resmi tahun depan.



Kelompok itu menemukan bilangan prima Marsenne ke-46 bulan lalu dalam sebuah jejaring 75 komputer yang menggunakan Windows XP. Angka temuan baru itu telah diverifikasi oleh komputer lain yang menggunakan sistem berbeda.

“Kami senang sekali,” kata Edson Smith, ketua tim dari UCLA itu. “Sekarang kami akan mencari bilangan prima yang berikutnya, meski sulit.”
Bagi UCLA, keberhasilan tim itu merupakan yang kedelapan.
Bilangan prima, seperti tiga, tujuh, dan 11, merupakan bilangan yang hanya bisa dibagi oleh 1 dan bilangan itu sendiri.

Sementara bilangan prima Mersenne, dinamai seperti penemunya Marin Mersenne, dirumuskan dengan 2P-1 (2 dikalikan bilangan prima dikurangi 1). Dalam bilangan prima temuan baru itu, P sama dengan 43.112.609.
Ribuan orang dari seluruh dunia berpartisipasi dalam kompetisi Great Internet Mersenne Prime Search. cnn/kis

Tidak ada komentar: